Our social:

Minggu, 05 Maret 2017

Sayur Oyong Bening yang Enak


Bahan Utama Sayur Oyong Bening


200 gram oyong
100 gram wortel
1 buah telur
1 batang daun bawang
1 buah jagung
1.500 ml air

Bumbu Sayur Oyong Bening


8 butir bawang merah
1/4 sendok teh merica bubuk
1 buah tomat
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
Cara Membuat Sayur Oyong Bening yang Enak

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Sayur Oyong Bening


Langkah pertama yaitu, ambil oyong yang telah anda siapkan. Lalu bersihkan oyong tersebut. Jika sudah, potong melingkar.
Selanjutnya, kupas wortel. Lalu potong serong.
Potong melingkar jagung dengan ketebalan sesuai selera.
Iris tipis bawang merah.
Ambil telur yang telah anda siapkan. Lalu manfaatkan putihnya. Kocok putih telur tersebut sampai lepas.
Potong-potong daun bawang.

Cara Membuat Sayur Oyong Bening


Langkah pertama, ambil panci atau alat untuk memasak lainya. Masukan air dengan takaran seperti yang telah ditentukan di atas.
Setelah itu, rebus air. Lalu masukan bawang merah yang telah diiris beserta bahan-bahan lainnya seperto oyong, wortel, dan jagung. Masak semua bahan sampai layu dan air mendidih.
Selanjutnya, tambahkan bumbu-bumbu seperti misalkan gula pasir, garam, dan kaldu ayam bubuk. Aduk merata sampai bumbu larut.
Kemudian, masukan putih telur yang telah dikocok. Aduk-aduk sampai berserabut.
Tambahkan daun bawang yang telah dipotong tadi. Aduk merata, lalu masak kembali hingga semua bahan tersebut benar-benar matang. Jika telah matang, anda bisa langsung mengangkat dan menyajikannya pada wadah atau mangkuk saji yang telah disiapkan.

0 komentar:

Posting Komentar